CIAWI-Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengapresiasi kegiatan bakti sosial pengobatan gratis yang dilaksanakan secara bergotong-royong oleh DPC PDI Perjuangan bersama warga, untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Hal tersebut dikatakannya saat menghadiri kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, di Desa Pandansari, Ciawi, Jumat (16/9). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Azwar Anas.

Iwan Setiawan menjelaskan, Kabupaten Bogor adalah kabupaten terbesar jumlah penduduknya di Indonesia, seiring dengan hal tersebut, terdapat sejumlah persoalan, diantaranya adalah masalah kesehatan. Stunting menjadi salah satu masalah kesehatan yang terus kita upayakan penurunan angkanya melalui intervensi program kebijakan.

“Masalah yang ada di Kabupaten Bogor bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi seluruh stakeholder juga harus punya keinginan kuat untuk berkontribusi untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Kegiatan bakti sosial ini adalah bentuk kerja nyata yang konkrit yang dilakukan stakeholder secara gotong-royong bersama masyarakat,” ucap Iwan.

Iwan menambahkan, dengan adanya pengobatan gratis ini, kita bisa bersinergi untuk mengatasi masalah kesehatan di Kabupaten Bogor. Adanya pengobatan gratis ini dapat meringankan beban masyarakat Kabupaten Bogor yang sedang sakit, utamanya bagi masyarakat yang kurang mampu. Walaupun sebetulnya sudah ada BPJS, namun pengobatan gratis ini menambah solusi bagi masyarakat yang membutuhkan pengobatan secara gratis.

“Pemerintah Kabupaten Bogor mengucapkan terima kasih kepada DPC PDI Perjuangan beserta panitia, khususnya kepada Adian Napitupulu Anggota DPR RI dari Partai PDI Perjuangan. Kegiatan ini sangat berdampak positif untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Semoga kegiatan ini menjadi contoh bagi stakeholder lainnya, agar tergugah untuk melaksanakan kegiatan yang bermanfaat, dan rasa kepedulian kepada sesama,” tutur Iwan.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Azwar Anas mengungkapkan, inilah bentuk kerja nyata gotong royong. Saya lihat pada pengobatan gratis ini diberikan kontak person di setiap kecamatan untuk menjemput bola kepada masyarakat yang sedang sakit. Ini adalah bentuk layanan yang nyata kepada masyarakat yang bentuknya gotong royong, ini sangat bagus sekali.

“Saya menyambut gembira karena layanan publik ini melibatkan partisipasi masyarakat. Semoga kegiatan yang mulia ini bisa dilaksanakan berkelanjutan, sehingga masyarakat yang memang belum terlayani, bisa dilayani melalui kegiatan gotong royong ini,” ungkapnya.

Azwar juga mengatakan, saya senang melihat ada layanan yang mendekatkan diri kepada warga, dengan menyediakan 43 mobil ambulance ditambah 2 unit mobil kesehatan keliling. Semoga apa yang dilakukan ini menjadi amal kebaikan, dan menjadi dharma bakti kepada masyarakat. (TIM KOMUNIKASI PUBLIK / DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)