Diskominfo Kabupaten Bogor Meriahkan HUT RI dengan Lomba Antar Bidang
16-08-2024
7
CIBINONG- Meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor gelar kegiatan lomba antar bidang yang berlangsung di halaman kantor Diskominfo Kabupaten Bogor, Jumat (16/8/24).
Berbagai kegiatan lomba digelar mulai dari lomba karaoke, perlombaan karambol, tenis meja, kelereng estafet, tepung estafet, kaos kaki ember, perlombaan estafet memakai sarung dan lainnya sebagai bentuk kebersamaan dalam mengisi kemerdekaan RI.
Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor, Bayu Ramawanto mengungkapkan, berbagai lomba yang menarik dan seru digelar bertujuan untuk menyemarakkan peringatan HUT RI, memupuk semangat nasionalisme, serta mempererat tali silaturahmi jajaran pegawai Diskominfo Kabupaten Bogor.
“Lomba-lomba ini kami selenggarakan sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan. Selain itu, kami ingin mengajak seluruh pegawai Diskominfo untuk turut serta memeriahkan peringatan HUT ke-79 RI dan menjaga semangat gotong royong,” ungkap Bayu Ramawanto.
Ketua Pelaksana perlombaan lingkup Diskominfo Kabupaten Bogor, Ilham Maulana menuturkan, kegiatan perlombaan lingkup Diskominfo ini dibuka sejak Rabu 14 Agustus 2024 dan puncak kegiatan digelar pada Jumat 16 Agustus 2024 sekaligus penutupan.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan hiburan dan manfaat bagi seluruh peserta. Mari kita bersama-sama memeriahkan HUT ke-79 RI dengan semangat juang yang tinggi,” ujar Ilham.
Selanjutnya, Kasubag Umum dan Kepegawaian Diskominfo Kabupaten Bogor, Kurniati menyatakan, semangat kebersamaan dan gotong royong sangat terasa selama pelaksanaan lomba. Peserta saling membantu dan mendukung satu sama lain, menciptakan suasana yang harmonis.
Hadiah menarik telah disiapkan untuk para pemenang lomba, semakin menambah semangat peserta untuk meraih prestasi terbaik.